Sekolah Ekonomi, Bisnis, dan Manajemen (SEBM) Institut Teknologi Batam (ITEBA) secara resmi didirikan pada tanggal 3 Maret 2025 melalui Surat Keputusan Rektor ITEBA Nomor 019/SK/Rektor-ITEBA/III/2025. Namun, inisiasi pendirian SEBM sudah direncanakan sejak 11 November 2019, dengan dilaksanakannya penandatanganan kerjasama dengan Sekolah Bisnis dan Manajamen Institut Teknologi Bandung (ITB) tentang Pendirian Sekolah Bisnis, Manajemen, dan Hukum ITEBA. Kerjasama ini dilaksanakan dengan pengajuan izin pembukaan 3 program studi baru, yaitu Prodi Studi Sarjana Kewirausahaan dengan kekhususan Kewirausahaan Digital dan Kewirausahaan Kreatif. Lalu prodi Sarjana Manajemen dengan kekhususan Bisnis Internasional dan prodi Sarjana Hukum Bisnis. Seiring berjalannya waktu, hanya program studi Perdagangan Internasional mendapatkan izin operasional pada Tahun 2022, sehingga untuk sementara dikelola dibawah Fakultas Teknologi Industri (FTID). Pada Tahun 2024, izin operasional Program Studi Bisnis Digital telah disetujui, sehingga terdapat 2 program studi Rumpun Ilmu Terapan Bidang Bisnis yang sementara FTID ITEBA. Dengan memperhatikan perkembangan akademik dan kebutuhan tata kelola yang lebih spesifik, kedua program studi tersebut dialihkan ke dalam SEBM sebagai wadah akademik yang lebih relevan dengan bidang keilmuannya.
Saat ini, SEBM menaungi Program Studi Perdagangan Internasional dan Program Studi Bisnis Digital. Program Studi Perdagangan Internasional memperoleh izin pembukaan berdasarkan Keputusan Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi nomor 170/E/O/2022 tanggal 11 Maret 2022 dan mulai menerima mahasiswa baru pada tahun 2023, Program Studi Perdagangan Internasional memiliki fokus pada strategi perdagangan lintas negara, regulasi ekspor-impor, serta dinamika pasar global, dan telah memperoleh akreditasi Baik dari LAMEMBA dengan Nomor 251/DE/A.5/AR.11/II/2024 tanggal 7 Februari 2024. Sementara itu, Program Studi Bisnis Digital memperoleh izin pembukaan berdasarkan Keputusan Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi nomor 80/E/O/2024 tanggal 10 Januari 2024 dan mulai menerima mahasiswa baru pada tahun 2024. Program Studi Bisnis Digital berorientasi pada pengembangan kompetensi dalam transformasi digital, strategi pemasaran berbasis teknologi, serta pengelolaan bisnis berbasis e-commerce, dengan status akreditasi Baik dari LAMEMBA berdasarkan Nomor 275/DE/A.5/AR.11/III/2024 tanggal 21 Maret 2024.
Saat ini, Sekolah Ekonomi Bisnis dan Manajemen (SEBM) ITEBA memiliki 13 dosen tetap dengan kualifikasi akademik yang beragam, mencerminkan komitmen terhadap kualitas pendidikan dan pengajaran. Dari jumlah tersebut, satu dosen telah memiliki pendidikan doktor, sementara dua lainnya masih menempuh studi doktoral, dan 10 dosen lainnya merupakan lulusan program magister.
Keberadaan SEBM ITEBA di Batam membuka akses bagi mahasiswa untuk mendapatkan pengalaman langsung dalam dunia industri dan bisnis internasional. Kolaborasi dengan perusahaan multinasional, kawasan industri, serta pelaku usaha lokal dan global memungkinkan mahasiswa memperoleh wawasan dan keterampilan yang relevan dengan perkembangan ekonomi digital dan perdagangan internasional. Selain itu, letak Batam yang berdekatan dengan Singapura dan Malaysia memberikan keunggulan kompetitif bagi lulusan SEBM dalam mengakses peluang karier di tingkat regional dan internasional.
